Tokoh Pers Prof. Salim Said Meninggal Dunia

Minggu, 19 May 2024 08:30
    Bagikan  
Tokoh Pers Prof. Salim Said Meninggal Dunia
Wikipedia: National Resilience Council of the Repu

Prof. Salim Said, meninggal dalam usia 80 tahun di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Sabtu, 18 Mei 2024, pukul 19:33 WIB.

INDONESIATREN.COM - Dunia pers Tanah Air berduka. Seorang tokoh pers, yang juga dikenal sebagai akademisi, cendekiawan, mantan Duta Besar RI, mantan Anggota MPR, penulis buku, dan pengamat militer, Prof. Salim Said, meninggal dalam usia 80 tahun di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Sabtu, 18 Mei 2024, pukul 19:33 WIB.

Sebelum meninggal, Almarhum diketahui telah sakit dan beberapa kali menjalani perawatan di ICU rumah sakit. Pada Sabtu malam, sekitar pukul 22:30 WIB, jenazah Almarhum telah dibawa ke rumah duka di Jalan Redaksi No. 149, Kompleks PWI, Cipinang, Jakarta Timur.

Karangan bunga duka cita dari sejumlah tokoh dan pejabat Tanah Air pun tampak berjejer di rumah duka. Salah satunya dikirimkan oleh Presiden Terpilih, Prabowo Subianto, dan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Baca juga: Kabar Duka: Rabu Dini Hari, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia

Terlihat pula karangan bunga dari Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti; mantan Bupati Tangerang Selatan dan politisi Partai Golkar, Airin Rachmi Diany; aktivis HAM/Co-Founder Setara Institute, Hendardi; Direktur Kerjasama Internasional Pertahanan Kemhan RI, Brigjen Steve Parengkuan; Duta Besar RI untuk Jepang, Heri Akhmadi; Kepala Staf Kodam (Kasdam) IV Diponegoro, Brigjen TNI Budi Irawan; aktor dan politisi Deddy Mizwar; serta Duta Besar RI untuk Thailand, Rachmat Budiman.

Selain karangan bunga, para pelayat pun terlihat masih berdatangan ke rumah duka hingga sekitar pukul 01:17 WIB. Pihak keluarga pun mempersilakan para pelayat untuk datang ke rumah duka hingga Minggu siang, 19 Mei 2024.

Baca juga: Pasca Hari Raya, TVRI Berduka, Mantan Penyiar Unun Sugianto Meninggal Dunia

“Kami mempersilakan siapa pun yang mau melayat, mendoakan Beliau. Kami terbuka untuk bisa menerima para pelayat,” kata Zacky Riyadi, keponakan Almarhum.

Rencananya, pada pukul 12:00 WIB, setelah disalatkan di masjid dekat rumah, jenazah Almarhum akan dibawa ke TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, untuk dimakamkan. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Tags
kabar duka

Berita Terbaru

Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya