INDONESIATREN.COM - Inara Rusli mengungkapan bahwa ketiga anaknya mulai menanyakan keberadaan sang ayah, Virgoun, seusai tidak serumah dan kini sudah resmi bercerai.
Ia mengatakan bahwa ketiga anaknya sebelumnya jarang untuk menanyakan kabar Virgoun. Namun, beberapa waktu lalu mereka tampaknya merindukan sosok ayah.
Hal ini ia sampaikan melalui kanal YouTube Intens Investigasi pada Selasa, 21 November 2023 yang menjelaskan kerinduan sang anak kepada Virgoun.
Mantan istri Virgoun ini mengatakan bahwa anak-anaknya selalu menanyakan keberadaan Virgoun dan mulai merasa heran ketika sang ibu dirumah namun ayahnya tidak ada, begitupun sebaliknya.
Baca juga: Geni Faruk Beri Jawaban Tentang Hubungan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, Ini Katanya
"Anak-anak cuma nanya sekali dua kali di awal-awal kayak 'Dady kemana?' pernah juga Lala nanya 'kenapa sih tiap Dady di rumah bunda enggak ada?'," ucap Inara Rusli yang menirukan sang anak, dikutip pada Rabu, 22 November 2023.
Inara hanya menjawab seperlunya dan memilah milih kata-kata kepada ketiga anaknya. Ia tidak ingin perceraiannya dengan ayah mereka sampai mengganggu perkembangannya.
Terlepas dari itu, ia juga sebagai ibu ingin anaknya berkembang tanpa ada halangan apapun termasuk memikirkan sekolah tempat anaknya belajar.
"Alhamdulillah, Starla dari kasus ini dia homeschooling. Jadi enggak khawatirin dia ke arah sana. Sekolah internasional juga, jadi bukan tipe-tipe yang gitu lingkungannya beda," katanya.
Alasan Inara mendaftarkan Starla ke Homeschooling karena sang anak lebih tertarik berkegiatan ke dunia musik dan olahraga. Namun, ia juga tetap memberikan wawasan untuk Starla.
"Karena Starla lebih suka ekskul tertarik ke musik, sport jadi akademiknya tetep ada tapi hanya formalitas agar tetep ada wawasan," kata Inara.
Sebagai informasi, Inara Rusli dan Virgoun sudah resmi bercerai di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada Jumat, 10 November 2023.
Inara Rusli memenangkan tuntutan hak asuh dari ketiga anaknya dan Hakim juga mengabulkan permohonan nafkah iddah serta royalti. (*)