Dinkes Kota Bandung Segera Distribusikan Vaksin Covid-19: Nakes dan Lansia Jadi Penerima Prioritas

Teritori
Selasa, 19 Dec 2023 18:33
    Bagikan  
Dinkes Kota Bandung Segera Distribusikan Vaksin Covid-19: Nakes dan Lansia Jadi Penerima Prioritas
freepik/Drazen Zigic

Ilustrasi nakes yang akan menerima vaksin Covid-19.

INDONESIATREN.COM - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung segera melakukan vaksinasi kepada tenaga kesehatan (nakes) menyusul bertambahnya jumlah kasus Covid-19.

Kepala Dinkes Kota Bandung, Anhar Hadian menyebutkan, vaksinasi ini agar penyebaran virus Covid-19 bisa segera teratasi.

Dia mengatakan, saat ini pihaknya sudah menerima 290 vial vaksin Covid-19 untuk 1450 orang. Vaksin ini diprioritaskan Dinkes Kota Bandung khusus untuk nakes.

"Jadi saat ini kita akan fokus untuk tenaga kesehatan yang belum menerima vaksin dengan lengkap, karena sesuai dengan kebutuhannya, kan, hari empat kali vaksin," kata Anhar di Kota Bandung pada Selasa, 19 Desember 2023.

Baca juga: Wajib Simak! Ini Bahaya Penggunaan Headset Berlebihan Kata dr. Saddam Ismail

Anhar melanjutkan, vaksin akan didistribusikan ke rumah sakit dan puskesmas bagi nakes yang belum menerima vaksin tambahan.

"Kami akan sebar ke semua rumah sakit, puskesmas jadi kalau ada tenaga kesehatan yang belum divaksin bisa segera divaksin," ucapnya.

Setelah nakes, menurut Anhar, vaksin akan diberikan pihaknya kepada lansia sebagai orang-orang yang rentan terhadap Covid-19.

"Kita akan ajukan lagi untuk vaksin agar segera ditambah jumlahnya," ujarnya.

Baca juga: Rencana Erick Thohir Terungkap: Merger Bank Muamalat dan Unit Syariah BTN

Dia mengimbau, masyarakat tidak khawatir soal ketersediaan vaksin untuk umum. Karena, hal ini berproses.

"Kita akan lakukan vaksinasi secara bertahap, tapi saat ini tengah kesehatan yang menjadi prioritas," ujarnya.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya