DFSK Seres E1, Si Mungil Berkemampuan Luar Biasa

Kamis, 23 Nov 2023 22:42
    Bagikan  
DFSK Seres E1, Si Mungil Berkemampuan Luar Biasa
ISTIMEWA

Pengunjung GIIAS Bandung 2023 lakukan test drive DFSK Seres E1.

INDONESIATREN - Semakin bergeliat dan berkembangnya ekosistem kendaraan elektrik di Indonesia membuat para Agen Pemegang Merek (APM) aktif memperkenalkan dan merilis produk-produk andalannya.

Begitu juga dengan APM produsen otomotif asal China, Dongfeng Sokon (DFSK) Automobile, DFSK Motor Indonesia.

Melalui main dealer DFSK Motor Indonesia, PT Sokonindo Automobile, secara resmi memasarkan produk Electric Vehicle (EV) berbodi mungil, DFSK Seres E1.

Agar publik tanah air, khususnya, Jabar dan Kota Bandung lebih familiar pada DFSK Seres, PT Sokonindo Automobile menghadirkan DFSK Seres E1 pada ajang Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Indonesia International Auto Show (GIIAS) Bandung 2023.

Baca juga: GIIAS Bandung 2023, Dua Produk Elektrik Dipajang DFSK, Apa Saja Modelnya?

Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi, mengemukakan, DFSK Seres E1 hadir dalam dua model, yakni Type B dan Type L. Keduanya, berkonsep urban EV nan atraktif, stylish, canggih, dan tentunya go green.

Meski mungil karena berdimensi 3.030 milimeter X 1.495 milimeter X 1.640 milimeter dan ber-wheelbase 1.960 milimeter serta ground clearance 135 meter, DFSK Seres E1 punya kemampuan cukup mumpuni pada kelasnya.

Interior kendaraan mungil berkapasitas empat orang penumpang ini dilenglapi sejumlah instrumen digital.

Misalnya, Cluster full Digital 7 inchi. Lalu, kontrol AC dengan berpanel sentuh, dan desain e-Shift Selector.

Baca juga: TAM Siapkan Kendaraan Niaga Multifungsi: Toyota Rangga

Berbekal baterai Lithium Iron Phosphate berkapasitas 13,8 kWh, DFSK Seres E1 Type B sanggup wara-wiri sejauh 180 kilometer.

Pengisian dayanya pun simpel dan cepat, yakni bisa menggunakan soket AC Type 2 hanya selama 210 menit atau sekitar 3,5 jam.

Untuk ukurannya, DFSK Seres E1 punya daya yang cukup besar. Yaitu 25 KiloWatt atau setara 33 horse power.

Sedangkan DFSK Seres E1 Type L, yang dibekali baterai Lithium Iron Phosphate 16,8 kWh sanggup menjelajah sejauh 220 kilometer.

Baca juga: Brio Laris Manis di Jabar-Banten, Tetap Jadi Tulang Punggung HPM

Model ini punya tenaga lebih besar daripada kerabatnya. yakni belakang lebih bertenaga dengan 30 kW atau setara 40 horse power. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 4-May-2025 17:05
Info Lowongan Kerja
Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya