Tenaga Kesehatan di Kabupaten Cirebon Tetap Siaga Sampai H+5 Pencoblosan

Teritori
Jumat, 16 Feb 2024 19:43
    Bagikan  
Tenaga Kesehatan di Kabupaten Cirebon Tetap Siaga Sampai H+5 Pencoblosan
Freepik

Ilustrasi tenaga kesehatan. Tenaga Kesehatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, tetap disiagakan hingga H+5 pencoblosan atau proses pemungutan suara di Pemilu 2024.

INDONESIATREN.COM - Tenaga Kesehatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, tetap disiagakan hingga H+5 pencoblosan atau proses pemungutan suara di Pemilu 2024.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Edi, mengatakan, langkah itu dilakukan untuk memantau kondisi kesehatan para petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan masyarakat yang menyalurkan hak pilih.

"Siaga pemilu 2024, dari H-1 hingga H+5. Seluruh tenaga kesehatan di puskesmas dan jaringannya diterjunkan untuk memberikan pelayanan kesehatan jika diperlukan," kata Edi, Jumat, 16 Februari 2024 seperti dikutip dari Ciremaitoday.com.

Baca juga: Disrupsi AI: Hoaks, Misinformasi dan Disinformasi Berseliweran Warnai Pemilu 2024

Lanjut Edi, Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon juga melakukan pemantauan secara mobile menggunakan puskesmas keliling untuk menjangkau TPS yang jauh dari fasilitas kesehatan.

"Demi memastikan pelayanan kesehatan bagi semua panitia Pemilu yang memang agak jauh dari fasilitas kesehatan. Langkah ini juga merupakan tindak lanjut dari instruksi Bupati Cirebon," ungkapnya.

Selain itu, masih kata Edi, Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon juga menyediakan layanan profesional untuk para peserta Pemilu 2024 yang mengalami tekanan mental dan emosional.

"RSUD Arjawinangun akan melayani wilayah Cirebon Barat dan Tengah, sementara wilayah Cirebon Timur akan dilayani di Waled," ujarnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 14-Feb-2025 16:26
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 13-Feb-2025 20:42
Info Lowongan Kerja
Kerjasama dengan RS Cicendo, Kejati Jabar Gelar Pemeriksaan Mata dan Gigi di SDN 02 Bojong Asih Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 12-Feb-2025 15:33
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 11-Feb-2025 17:37
Info Lowongan Kerja
Peduli Lingkungan, Dian-Amih Gelar “Ngayuga Bumi Kuningan 2025” Gema Jabar Hejo Bergerak di Caracas Kuningan

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 10-Feb-2025 14:01
Info Lowongan Kerja
Gandeng Manzone, Denny Sumargo Luncurkan Pakaian Dalam Pria Merk Rudal
4 Meninggal, Ini Kronologi Kecelakaan Truk Muatan Batu Timpa Minibus di Sukabumi
Breaking News: Truk Timpa Mobil di Palabuhanratu Sukabumi, 4 Warga Meninggal Dunia!!! Simak Foto-fotonya
Obati Kerinduan Jelang Akhir Pekan: Live “Indonesia Kemarin’ di NBS Radio Bersama Niagara Band

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 8-Feb-2025 12:51
Info Lowongan Kerja
Secuil tentang Aktuil: Majalah Hiburan Lokal Fenomenal yang Tetap Aktual pada Era Milenial

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 7-Feb-2025 21:02
Info Lowongan Kerja
Aktivitas PETI Dibongkar Polda Gorontalo, 3 Terduga Pelaku Terancam 5 Tahun Penjara dan Denda 100 M

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 6-Feb-2025 20:39
Info Lowongan Kerja
Diduga Akibat Korsleting Listrik, Kandang Ayam PT Jaffa Comfeed 2 di Nagrak Sukabumi Terbakar

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 5-Feb-2025 14:34
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 4-Feb-2025 18:16
Info Lowongan Kerja
Kajati Jabar Tandatangani Kerjasama dengan RS Dr. Hasan Sadikin, RS Mata Cicendo, dan RS Dr. H.A. Rotinsulu