INDONESIATREN.COM - Seorang santri di Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat ditemukan tewas di dalam kamar pada Jumat, 1 Maret 2024. Korban diduga tewas usai tersengat listrik. Saat ditemukan, terdapat luka bakar pada telapak tangan kirinya.
Kapolsek Sukaraja, Kompol Dedi Suryadi mengatakan, korban diketahui bernama Hadi Ihsan (16) pelajar sekaligus santri Pondok Pesantren Darul Huffazh Al Matin di Perum Villa Adiprima RT 03/15, Desa Langensari, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi.
Baca juga: Niat Betulkan STB, Warga Cibadak Sukabumi Tewas Diduga Tersengat Listrik
Dedi menyebut, kejadian itu pertama kali diketahui saat rekan sesama santri mencari korban. Saat itu menjelang Salat Jumat, korban ditemukan tergeletak di dalam kamar mandi.
"Saat itu saksi membuka pintu kamar mandi yang tertutup. Setelah dibuka, di dalam kamar mandi ada korban yang tergeletak dengan posisi terlentang. Setelah itu korban dibawa ke RS Hermina," kata Dedi, Sabtu, 2 Maret 2024.
Lanjut Dedi, korban merupakan warga Jalan Baru Sukaraja, Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja. Saat kejadian, kedua orang tua korban sedang berada di Mekkah, menjalankan ibadah umrah.
Baca juga: Kakek di Gunungguruh Sukabumi Tewas, Diduga Tersengat Aliran Listrik Saat Tebang Pohon Pisang
"Di sini ada pamannya. Hasil olah TKP, tak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Dugaan sementara korban meninggal dunia akibat tersengat listrik saat di kamar mandi," kata Dedi.
Dedi menambahkan, pihaknya sudah meminta keterangan dari sejumlah saksi dan melakukan olah TKP dengan mengumpulkan barang bukti di lokasi kejadian. Dan saat ini, pihaknya sedang menunggu pihak keluarga yang sedang dalam perjalanan ke Sukabumi.
"Dilihat dari TKP ada kabel sakelar yang tidak ditanam, menempel di luar dan menggantung. Jadi dugaan sementara itu kena setrum, kalau dikaitkan di TKP ada kabel menggantung yang ujungnya telanjang," ungkap Dedi.