Bakti Sosial ke “Kampung Dayak”, Kapolres Sukabumi Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Nelayan

Selasa, 27 Aug 2024 12:30
    Bagikan  
Bakti Sosial ke “Kampung Dayak”, Kapolres Sukabumi Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Nelayan
IG @polreskabsukabumi

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian, S.H, S.I.K, M.Si., membagikan paket sembako kepada warga nelayan

INDONESIATREN.COM - Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. Samian, S.H, S.I.K, M.Si., pada Senin, 26 Agustus 2024, melaksanakan bakti sosial di Kampung Nelayan Talanca, Desa Loji, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Kampung ini sebelumnya ramai diberitakan di media online, dengan sebutan “Kampung Dayak di Loji”.

“Kegiatan bakti sosial ini sesungguhnya tidak direncanakan. Tapi, saya tersentuh, setelah tadi pagi membaca berita online dengan judul ‘Kisah Kampung Dayak di Loji’,” tutur Samian, sebagaimana dikutip dari akun Instagram @polreskabsukabumi, Selasa, 27 Agustus 2024.

undefinedundefinedundefined

Baca juga: Oke Rosgana yang “Oke Punya”: Bapak Yo-Yo Indonesia Berprestasi Dunia

Menurut Samian, dari berita yang dibacanya itu, ia langsung bisa mengetahui kondisi masyarakat Kampung Nelayan Talanca di Desa Loji. Kondisi itu pula yang kemudian mendorong peraih penghargaan Adhi Makayasa Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2005 ini, untuk berkunjung ke kampung tersebut. Ikut serta dalam kunjungan ini, Wakapolres Sukabumi, pejabat utama, dan Bhayangkari Polres Sukabumi.

“Saya (semula) berpikir, kok ada ‘Kampung Dayak’ di Sukabumi. Ternyata, ‘Kampung Dayak’ dalam berita di media online itu menggambarkan kehidupan warga masyarakat (di kampung ini) yang harus berpindah, menyesuaikan kondisi alam. Kadang jadi nelayan, kadang jadi petani, atau pekerjaan lain yang tidak menentu,” ujar Samian, yang baru 12 hari menjabat sebagai Kapolres Sukabumi.

undefinedundefinedundefined

Baca juga: Khasiatnya Terbukti Tidak “Zonk”: Mencicipi Binahong Ketika Kesehatan Mulai Doyong

Pada kesempatan itu, Samian kemudian juga mengajak warga masyarakat nelayan untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi, yang akan digelar pada waktu dekat ini. “Pilihan boleh beda, tapi persaudaraan (harus) tetap dijaga,” tegas Samian, yang antara lain pernah bertugas sebagai Kapolsek Menteng Polres Metro Jakarta Pusat.

Seiring kunjungannya itu, Samian yang didampingi Ketua Bhayangkari Polres Sukabumi, Ny. Endah Samian, juga membagikan ratusan paket sembako kepada warga nelayan setempat. Samian kemudian juga memperkenalkan motto kerjanya sebagai Kapolres Sukabumi. Yakni “Kang Samian, Sehat, Amanat, Beriman”. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya