Pasutri di Kebonpedes Sukabumi Tewas Terserempet KA Siliwangi

Teritori
Jumat, 3 May 2024 19:49
    Bagikan  
Pasutri di Kebonpedes Sukabumi Tewas Terserempet KA Siliwangi
Istimewa

Pasutri tewas usai terserempet KA Siliwangi relasi Sukabumi-Cianjur, Jumat, 3 Mei 2024 sekitar pukul 16.00 WIB di perlintasan kereta tanpa palang pintu Kampung Babakan Sirna, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi.

INDONESIATREN.COM - Pasangan suami istri (pasutri) meninggal dunia usai terserempet KA Siliwangi relasi Sukabumi-Cianjur, Jumat, 3 Mei 2024 sekitar pukul 16.00 WIB. Pasutri tersebut tewas usai melewati perlintasan kereta tanpa palang pintu di Kampung Babakan Sirna RT 03/04 Desa Kebonpedes, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Petugas Bhabinkamtibmas Kebonpedes, Bripka Yopi Kemalludin mengatakan, identitas pasutri tersebut yakni Aep Saepudin (50) dan Aminah (50) warga Kampung Gunung Batu RT 04/04 Desa Kebonpedes, Kecamatan, Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi.

Baca juga: Gondol Bantalan Besi Kereta Api, 3 Warga Cisaat Sukabumi Diamankan Polisi

“Berdasarkan keterangan sejumlah saksi mata di lokasi, kedua korban saat itu berangkat menggunakan sepeda motor dari rumah menuju bengkel. Namun saat melintas di persimpangan kereta tanpa palang pintu, kereta melintas sehingga keduanya terpental,” kata Yopi kepada Indonesiatren.com.

Lanjut Yopi, diduga kedua korban tak mendengar suara kereta yang melintas. Kedua korban dinyatakan meninggal dunia di tempat akibat tertabrak badan kereta. Kedua korban langsung dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.

“Hingga malam ini, jenazah kedua korban sudah dibawa ke rumah duka dan rencananya akan dimakamkan di kompleks pemakaman keluarga dekat kediamannya. Kepada masyarakat, terus kami imbau agar berhati-hati saat melewati perlintasan kereta tanpa palang pintu,” pungkas Yopi.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Disiram Air Keras Jelang Tahun Baru oleh Mantan Suami di Sukabumi, IRT 46 Tahun Meninggal di RSHS Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 15-Jan-2025 12:49
Info Lowongan Kerja
HUT PDIP ke-52, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sukabumi Laksanakan Deklarasi Cap Jempol Darah

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 12-Jan-2025 22:11
Info Lowongan Kerja
Ulang Tahun ke-45, Lucky Hakim Rayakan Bersama Warga di Jatibarang Indramayu
Peringati Natal 2024, Kajati Jabar Kunjungi Panti Jompo, Panti Asuhan, dan Persekutuan Doa di Bandung
Gelar Kegiatan Jumat Berkah di Lahan Ketahanan Pangan, Kapolsek Caringin Sukabumi Bantu Pekerja Kebun

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 10-Jan-2025 19:16
Info Lowongan Kerja
Foto-Foto Peringatan Natal 2024 Kajati Jabar: Bakti Sosial ke Panti Asuhan dan Panti Jompo di Bandung
Sambut Pembukaan Kembali oleh Pemerintahan Baru Indramayu, Warga Cikedung Lor Giat Bersihkan RS Reysa
Masuk Program 100 Hari Pemerintahan Baru Indramayu, Simak Foto-foto Bagian Dalam RS Reysa Jelang Dibuka Lagi
Pengajian Rutin Tiap Senin di Mushola Al-Muthmainah Indramayu: Ajang Silaturohim dan Ibadah
RS Reysa Indramayu Dibuka Lagi, Dr. H. Ibrohim, S.Ag., M.Pd.I.: “Mushola Al-Muthmainah Layak Jadi Masjid”
Ikut Doa Bersama, Kepala Puskesmas Lelea Menilai Bangunan RS Reysa Indramayu Masih Layak Dimanfaatkan
Foto-Foto Eksklusif!!! Doa Bersama demi Dibukanya Kembali RS Reysa Indramayu

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 3-Jan-2025 20:22
Info Lowongan Kerja
Jumat Pertama 2025, Petugas Pos Koramil Cikedung Indramayu dan Warga Bersih-Bersih RS Reysa

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 2-Jan-2025 11:36
Info Lowongan Kerja
Rumahnya di Cicantayan Sukabumi Terlihat Gelap Selama 2-3 Hari, Perempuan 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
Jenguk Korban Penyiraman Air Keras di RSUD Sekarwangi, Kapolres Sukabumi Minta Penanganan Medis Terbaik