Dubes Palestina: Bantuan Kemanusiaan dari Indonesia untuk Gaza Masih Tertahan di Mesir!

Nusantara
Kamis, 9 Nov 2023 21:00
    Bagikan  
Dubes Palestina: Bantuan Kemanusiaan dari Indonesia untuk Gaza Masih Tertahan di Mesir!
Istimewa/Net

Presiden Joko Widodo melepas pengiriman bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Palestina di Pangkalan TNI AU Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Sabtu, 4 November 2023.

INDONESIATREN.COM - Duta Besar (Dubes) Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun menyampaikan bahwa bantuan kemanusiaan yang diberikan Indonesia hingga saat ini masih tertahan di Mesir.

Hal itu disampaikan Zuhair usai penerimaan 22 calon kadet Palestina di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat, Rabu, 8 Oktober 2023. Ia juga menyebut bantuan dari negara lain bernasib sama.

"Semua bantuan kemanusiaan, bahkan dari pemerintah Indonesia, ada di El Arish, Mesir, menunggu izin dari Israel," kata Zuhair kepada awak media, seperti dikutip dari Koranmandala.com.

Baca juga: Deretan Publik Figur yang Ikut Aksi Bela Palestina di Monas, Keluarga Ahmad Dhani Turun Ke Lapangan!

Tak hanya bantuan dari Indonesia yang masih tertahan, Zuhair juga menyebutkan pemerintah Palestina pun kesulitan masuk ke Jalur Gaza.

Menurutnya, tidak mudah untuk masuk ke Gaza, termasuk para para pemimpin Palestina sendiri.

Sebelumnya, dua buah pesawat Hercules C-130 milik TNI AU yang membawa bantuan logistik telah tiba di Bandar Udara El Arish, Mesir, Senin, 6 November 2023.

Rombongan bantuan Indonesia dipimpin oleh Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia (Wamenlu), Pahala Mansury. Ia menyebut bantuan tersebut berasal dari masyarakat hingga pemerintah sebagai bentuk solidaritas Indonesia atas peristiwa yang terjadi di Gaza.

Bantuan kemanusiaan dari Indonesia akan dikelola pengirimannya sampai ke Palestina oleh Palang Merah Internasional Mesir.

Adapun bantuan tahap pertama sudah dilepas oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Sabtu, 4 November 2023.

Total bantuan seberat 51,5 ton. Presiden menyampaikan, bantuan yang diberangkatkan berupa bantuan makanan, alat-alat medis, selimut, tenda, dan barang logistik lainnya yang telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di Gaza.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 25-Apr-2025 15:38
Info Lowongan Kerja