Dipancing Ganjar, Anies Berikan Skor Jeblok untuk Kinerja Prabowo sebagai Menteri Pertahanan

Nusantara
Senin, 8 Jan 2024 08:57
    Bagikan  
Dipancing Ganjar, Anies Berikan Skor Jeblok untuk Kinerja Prabowo sebagai Menteri Pertahanan
YouTube/KPU RI

Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan di debat capres 2024.

INDONESIATREN.COM - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan memberanikan diri untuk memberikan skor jeblok terhadap kinerja Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto dihadapannya langsung.

Keberanian Anies memberikan skor jeblok itu bermula dari pancingan oleh capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo.

Hal ini terjadi saat debat ketiga capres 2024 yang dilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta, pada 7 Januari 2024.

Awalnya, Anies memberikan pertanyaan kepada Ganjar mengenai dirinya yang pernah memberikan skor lima atas kinerja hukum di Indonesia.

Baca juga: Longsor di Subang Bikin Warga Histeris, Satu Orang Dilaporkan Tewas

Lalu Anies mempertanyakan berapa skor dari Ganjar untuk kinerja Kementerian Pertahanan (Kemhan) yang dipimpin oleh Prabowo.

"Pertanyaanya sekarang, terkait pertahanan, berapa skor yang bapak berikan atas kinerja Kementerian Pertahanan yang dipimpin oleh Pak Prabowo," tanya Anies ke Ganjar.

Mendapatkan pertanyaan seperti itu, Ganjar memberikan skor 5 untuk kinerja Prabowo sebagai Menteri Pertahanan.

Kemudian, Anies menyebut seharusnya skor kinerja Prabowo justru di bawah lima.

Baca juga: Rekomendasi Makanan yang Cocok untuk Menurunkan Berat Badan, Tak Perlu Diet Berlebihan

Lebih lanjut, Ganjar menantang Anies untuk mengungkapkan skor yang dimaksud.

"Mas Anies nggak usah takut disebut aja angkanya berapa, jangan di bawah 5," ujar Ganjar.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu memberikan skor 11 dari 100 untuk kinerja Prabowo sebagai Menhan.

"11, Mas, dari 100," kata Anies.

Baca juga: Mobil Terbakar di Jalan Gatot Subroto Depan Gedung DPR, Warganet: Kenapa Bukan Seberangnya?

Dirasa berhasil memancing Anies, Ganjar tersenyum dan memberikan komentar terhadap keberanian sang rival.

"Ini sedikit ngajarin Mas Anies biar berani," ucap Ganjar. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 25-Apr-2025 15:38
Info Lowongan Kerja