Jasad Perempuan Ditemukan Tergeletak di Rel Kereta Api Cicantayan Sukabumi

Selasa, 9 Jan 2024 20:39
    Bagikan  
Jasad Perempuan Ditemukan Tergeletak di Rel Kereta Api Cicantayan Sukabumi
Indonesiatren.com/Hendi Suhendi

Jasad perempuan ditemukan tergeletak di jalur rel kereta api Kampung Paledang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Selasa, 9 Januari 2024.

INDONESIATREN.COM - Jasad perempuan ditemukan tergeletak di jalur rel kereta api Kampung Paledang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Selasa, 9 Januari 2024.

Informasi yang dihimpun, perempuan yang belum diketahui identitasnya tersebut ditemukan warga sudah tak bernyawa pada Selasa sore rentang pukul 16.00-17.00 WIB.

Saat ditemukan, perempuan tersebut masih berpakaian lengkap dengan tubuh sudah tergeletak di bantalan rel kereta api. Namun, belum ditemukan satupun identitas.

Baca juga: Nahas! Pemotor Meregang Nyawa Usai Terobos Palang Pintu Rel Kereta di Jakarta Pusat

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi yang menerima laporan tersebut sekitar pukul 18.30 WIB langsung mengevakuasi jasad ke RSUD Sekarwangi Cibadak.

Petugas PMI Kabupaten Sukabumi, Aris Munandar mengaku belum mendapat informasi utuh mengenai kronologis kejadian. Menurut Aris, laporan dari warga ada indikasi perempuan tersebut tertabrak kereta atau bunuh diri.

"Kita diminta membawa kantong mayat, kemudian langsung ke lokasi untuk melakukan evakuasi dan membawa ke RSUD Sekarwangi," kata Aris kepada Indonesiatren.com.

Baca juga: Mahasiswa asal Tasik Tewas Usai Terabrak Kereta, Ditemukan Tergeletak di Rel Kereta Api Serayu

Aris menyebutkan, perempuan tanpa identitas tersebut diperkirakan berusia 25-27 tahun. Kemudian di kedua telinganya memakai anting bulat.

"Posisinya tertelungkup agak miring. Pakaian mirip dress dan celana legging. Sekarang masih diidentifikasi di RSUD Sekarwangi," ungkap Aris.

Hingga kini belum diketahui penyebab tewasnya perempuan tersebut. Aparat Polsek dan Koramil Cibadak masih melakukan proses identifikasi dan olah TKP di lokasi. Kasus ini dalam penanganan Polsek Cibadak.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya
Breaking News: Indogrosir Makassar Diduduki Massa Pendukung Ahli Waris Tjoddo, Berikut Foto-fotonya