Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Jokowi: Tetap Semangat Garuda Muda

Jumat, 3 May 2024 09:16
    Bagikan  
Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Jokowi: Tetap Semangat Garuda Muda
www.the-afc.com

Timnas Indonesia U-23

INDONESIATREN.COM -

Kekalahan Timnas U-23 2024 dalam laga melawan Irak di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, disambut apresiatif oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dikutip dari akun IG @jokowi, Jumat, 3 Mei 2024, Presiden meminta seluruh pemain Timnas Indonesia untuk tetap semangat.

“Tetap semangat Garuda Muda, rebutlah tiket Olimpiade Paris 2024 di laga playoff melawan Guinea,” demikian tulis Presiden dalam akun IG-nya tersebut. “Sebagai tim debutan, capaian hingga semifinal layak diapresiasi,” tulis Presiden pula.

Baca juga: Timnas Indonesia Berjuang Untuk Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Bernard van Aert Kasih Kabar Gembira

Sebagaimana pesan tertulis Presiden itu, harapan Indonesia untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024 memang belum sepenuhnya pupus. Masih ada satu laga melawan wakil Konfederasi Afrika, Guinea, yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 9 Mei 2024, di Stadion Clairefontaine, Perancis.

Ini berarti, laga menentukan tersebut akan berlangsung kurang dari satu pekan lagi. Saat ini, ranking FIFA Guinea tercatat di urutan ke-78 dunia, dengan torehan angka 1324,65. Sedangkan Indonesia berada di posisi ke-134 dunia, dengan perolehan angka 1102,7.

Baca juga: Mengenal Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat “Angker” bagi Lawan-Lawan Timnas Indonesia

Menilik ranking FIFA tersebut, jelas Guinea bukanlah tim dengan kualitas kacangan. Dibutuhkan tekad kuat dan strategi jitu untuk menundukkan Guinea. Dan Timnas Indonesia terbukti telah memiliki dua prasyarat itu, dengan keberhasilan lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Andai nanti lolos ke Olimpiade Paris 2024, Indonesia akan tergabung di Grup A, bersama tuan rumah Perancis, Selandia Baru, dan Amerika Serikat. Perancis kini berada di ranking ke-2 dunia dengan angka 1840,59, Selandia Baru di peringkat ke-104 (1197,68), dan Amerika Serikat di posisi ke-11 (1681,13).

Ayo Indonesia, bisa! (*)

 

 

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 14-Feb-2025 16:26
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 13-Feb-2025 20:42
Info Lowongan Kerja
Kerjasama dengan RS Cicendo, Kejati Jabar Gelar Pemeriksaan Mata dan Gigi di SDN 02 Bojong Asih Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 12-Feb-2025 15:33
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 11-Feb-2025 17:37
Info Lowongan Kerja
Peduli Lingkungan, Dian-Amih Gelar “Ngayuga Bumi Kuningan 2025” Gema Jabar Hejo Bergerak di Caracas Kuningan

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 10-Feb-2025 14:01
Info Lowongan Kerja
Gandeng Manzone, Denny Sumargo Luncurkan Pakaian Dalam Pria Merk Rudal
4 Meninggal, Ini Kronologi Kecelakaan Truk Muatan Batu Timpa Minibus di Sukabumi
Breaking News: Truk Timpa Mobil di Palabuhanratu Sukabumi, 4 Warga Meninggal Dunia!!! Simak Foto-fotonya
Obati Kerinduan Jelang Akhir Pekan: Live “Indonesia Kemarin’ di NBS Radio Bersama Niagara Band

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 8-Feb-2025 12:51
Info Lowongan Kerja
Secuil tentang Aktuil: Majalah Hiburan Lokal Fenomenal yang Tetap Aktual pada Era Milenial

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 7-Feb-2025 21:02
Info Lowongan Kerja
Aktivitas PETI Dibongkar Polda Gorontalo, 3 Terduga Pelaku Terancam 5 Tahun Penjara dan Denda 100 M

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 6-Feb-2025 20:39
Info Lowongan Kerja
Diduga Akibat Korsleting Listrik, Kandang Ayam PT Jaffa Comfeed 2 di Nagrak Sukabumi Terbakar

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 5-Feb-2025 14:34
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 4-Feb-2025 18:16
Info Lowongan Kerja
Kajati Jabar Tandatangani Kerjasama dengan RS Dr. Hasan Sadikin, RS Mata Cicendo, dan RS Dr. H.A. Rotinsulu