Ini Manfaat dan Resep Obat Herbal Jahe Merah untuk Redakan Batuk Pilek di Tengah Lonjakan Kasus Covid-19

Gres
Jumat, 8 Dec 2023 17:00
    Bagikan  
Ini Manfaat dan Resep Obat Herbal Jahe Merah untuk Redakan Batuk Pilek di Tengah Lonjakan Kasus Covid-19
Freepik

Ini resep obat herbal dan manfaat jahe merah untuk redakan batuk pilek di masa Covid-19.

INDONESIATREN.COM - Lonjakan kasus Covid-19 di berbagai daerah belakangan ini membuat masyarakat resah dan patut menjadi perhatian publik.

Kendati begitu, Anda tidak perlu khawatir karena daya tahan tubuh yang kuat, akan membantu mencegah dan melawan penyebaran virus Covid-19.

Imun tubuh yang kuat dapat diperoleh dengan berbagai cara, mulai dari mengatur pola makan menjadi lebih teratur, rutin berolahraga, hingga istirahat yang cukup.

Selain menerapkan pola hidup sehat, Anda dapat memeroleh daya imun yang kuat dengan mengonsumsi obat herbal dari bahan-bahan alami, satu diantaranya yaitu jahe merah.

Baca juga: Musim Batuk Pilek saat Kasus Covid-19 Melonjak Lagi, Ini Cara Ampuh Mencegahnya, Nomor 3 Sering Disepelekan!

Jahe merah memiliki khasiat untuk meredakan gejala-gejala penyakit Covid-19, seperti batuk dan pilek.

Khasiat Jahe Merah untuk Hilangkan Batuk Pilek

Penguat Sistem Imun Tubuh

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, penguatan sistem imun tubuh memiliki peranann yang penting untuk melawan penyakit seperti batuk dan pilek.

Anda juga harus membarengi konsumsi ini dengan pola hidup yang sehat dan istirahat cukup agar hasilnya lebih maksimal.

Baca juga: Covid-19 Melonjak Lagi, Ini 3 Resep Obat Herbal Manjur untuk Redakan Batuk Pilek, Cuma Pakai Bumbu Dapur!

Sifat Antiinflamasi

Perlu diketahui, herbal satu ini dianugerahi dengan sifat anti inflamasi yang mampu menghilangkan masalah pada saluran pernapasan, seperti peradangan.

Sifat Anti Mikroba

Pada saat yang bersamaan, jahe juga memiliki sifat anti mikroba yang bermanfaat untuk melawan infeksi penyebab batuk.

Tenang saja, Anda tidak perlu mengonsumsi jahe merah mentah-mentah, Anda bisa mengolahnya menjadi obat herbal yang lezat dan bergizi.

Baca juga: Ini Sederet Vitamin Penting agar Kulit Wajah Sehat dan Glowing Seperti Artis Korea, Pejuang Glow Up Merapat!

Resep Obat Herbal Jahe Merah untuk Batuk Pilek

Bahan:

- 2-3 cm jahe merah
- Madu murni secukupnya
- 1 buah jeruk nipis

Cara Pembuatan

- Kupas, iris atau parut jahe merah yang telah Anda siapkan
- Lalu rebus jahe tersebut dalam air secukupnya sampai mendidih.
- Saring air jahe dan masukkan ke dalam gelas
- Tambahkan madu murni sesuai selera Anda
- Masukkan jerus nipis untuk menambah rasa segar pada obat herbal ini
- Aduk rata dan minum saat hangat

Nah, itulah resep sederhana obat jahe merah beserta khasiatnya meredakan batuk pilek gejala Covid-19.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 4-May-2025 17:05
Info Lowongan Kerja
Ultimatum Indogrosir Makassar untuk Kembali Mediasi, Inilah Sosok Bernyali: Abd. Jalali Dg. Nai
Terancam Direlokasi Paksa dari Pulau Kera, Warga Suku Samaa Bangsa Bayo Rayakan HPN 2 Mei 2025
Ultimatum 3 Hari untuk Mediasi, Ahli Waris Tanah Tjoddo Siapkan Aksi Sangat Keras Atas Indogrosir Makassar
PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja
Berkas Dinyatakan P-21, 4 Tersangka Kasus Minyakita Diserahkan Polda Gorontalo ke Kejari Boalemo

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 1-May-2025 09:07
Info Lowongan Kerja
Disebut Rusak Pagar dan Aniaya Karyawan Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo Dilaporkan ke Polda Sulse

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 30-Apr-2025 14:56
Info Lowongan Kerja
Sosialisasikan Slogan “Kenali Hukum Jauhi Hukuman”, Kejati Jabar Gelar Penkum di Kecamatan Rancasari Bandung

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 29-Apr-2025 14:26
Info Lowongan Kerja
Abaikan Rekomendasi Mediasi, Indogrosir Makassar Akhirnya Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 28-Apr-2025 16:07
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial Paskah, Kajati Jabar Kunjungi Rumah Pemulihan Permata Cimahi dan Bala Keselamatan Bandung
Terinspirasi Kasus Indogrosir, Mahasiswa Makassar Ajak Korban Perampasan Tanah Jalin Konsolidasi
Duduki Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tjoddo Punya Bukti Kepemilikan Kuat Atas Tanah Kilometer 18
Duduki Paksa Indogrosir Makassar, Ahli Waris Tanah Tjoddo: “Tanah ini Dikuasai Pihak Tidak Sah”
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa, Karyawan Picu Bentrok dengan Ahli Waris Tanah Tjoddo, Berikut Foto-fotonya
Indogrosir Makassar Diduduki Paksa Ahli Waris Tanah Tjoddo: Berpotensi Korban Nyawa Ke-2 Belah Pihak"
Ahli Waris Tanah Tjoddo Main Bakar, Indogrosir Makassar Tutup Operasi Sejak Ashar, Ini Foto-Foto Panasnya