INDONESIATREN.COM - Pantai Palabuhanratu di Kabupaten Sukabumi benar-benar menjadi obyek wisata yang paling diidolakan pengunjung pada H+3 Lebaran, Jumat, 12 April 2024.
Biaya masuk gratis, kemudahan akses menuju pantai ini, dan lokasinya yang luas, membuat pantai ini kebanjiran pengunjung, baik warga lokal maupun luar kota Sukabumi.
Hingga Jumat sore, sesuai data dari Kadis Pariwisata Kabupaten Sukabumi, Jujun Juaeni, tercatat lebih dari 30 ribu pengunjung memadati Pantai Palabuhanratu.
Baca juga: Karena Gratis, Obyek Wisata Pantai Palabuhan Ratu Diserbu Pengunjung Saat Libur Lebaran
Para pengunjung tertebar merata di sepanjang pantai, yang membentang luas dari kawasan Ujung Genteng hingga Cisolok.
Bukan tidak mungkin, jumlah pengunjung yang sama, atau bahkan lebih, akan kembali memadati pantai pada esok hari, H+4 Lebaran, Sabtu, 13 April 2024.
Mengingat esok dan Minggu, 14 April 2024, adalah hari terakhir libur Lebaran, sebelum warga kembali beraktivitas pada Senin, 15 April 2024.
Baca juga: Jalue Arteri Bogor-Sukabumi Masih "Meriah", Polisi Minta Pengguna Jalan Sabar
Diberitakan sebelumnya, di H+3 Lebaran kali ini, tingginya gelombang sempat mencapai areal bale-bale yang dibangun warga lokal di sepanjang pesisir pantai.
Karena itu pula, petugas kepolisian dan penjaga pantai pun terus-menerus melakukan patroli, demi memastikan keamanan dan keselamatan para wisatawan.
Anggota kepolisian setempat, Ipda Sidik Jaelani, mengatakan, pihaknya bersama para penjaga pantai rutin mengingatkan para pengunjung, agar tidak berenang terlalu jauh dari bibir pantai.