INDONESIATREN.COM - Jelang laga tandang ke markas Dewa United, pada Minggu, 26 November 2023, nanti, Daisuke Sato mengingatkan pemain Persib Bandung untuk mewaspadai tiga pemain.
Sebab, kata pemain yang berposisi di bek kiri itu, ketiga pemain anak Dewa ini memiliki kemampuan diatas rata-rata, baik secara skill individu ataupun kolektivitas.
Ketiga pemain yang disebut Daisuke Sato adalah, Egy Maulana Vikri, Majed Osman dan Alex Martins.
Pemain berpaspor Filipina itu, menyebutkan, pergerakan Egy disisi kiri pertahanan Persib, bisa sangat berbahaya.
Baca juga: Angin Kencang Dominasi 87 Bencana Hidrometeorologi di Jabar
"Dia (Egy) punya akselerasi yang bagus, punya kecepatan juga," kata Sato, Jumat 24 November 2023.
Selain Egy, dikatakan Sato, pergerakan Majed Osman yang disokong kemampuan dan skillnya, sudah tidak bisa diragukan lagi.
"Ditambah mereka punya Majed Osman, pemain yang pintar," imbuhnya.
Selain memiliki lini tengah dan sayap yang berbahaya, Dewa United juga memiliki striker yang tajam, Alex Martins.
Alex Martins saat ini sudah mencetak 12 gol dari 19 kali bertanding. Catatan statistik itu sangat previous untuk striker yang baru mencicipi liga Indonesia.
"Mereka juga punya striker bagus dan tajam," ujarnya.
Sato menyebutkan, untuk bisa mencuri poin dikandang Dewa United, pemain Persib harus bisa mematikan pergerakan ketiga pemain tersebut.
"Kita tentu ingin mendapatkan tiga poin di kandang lawan," kata Sato.