INDONESIATREN.COM - Produsen smartphone ternama, OPPO, akan mendebutkan seri terbaru yaitu Reno 11 pada 23 November 2023 di Tiongkok.
Menjelang perilisan tersebut OPPO telah menyebarkan beberapa poster yang mengungkap dua model Reno 11 dan Reno 11 Pro berbekal baterai ultra tahan lama.
Melansir dari Gizmochina, baterai yang nantinya akan diusung pada seri ini digadang-gadang mampu mendukung pengisian daya pada suhu ekstrem.
Tak hanya itu, pihak OPPO juga menawarkan rencana penggantian baterai selama 48 bulan untuk pembeli seri Reno 11.
Baca juga: HP Terbaru 2023! Intip Lebih Dekat Spesifikasi Infinix Note 30, Harganya Cuma 2 Jutaan
Janji tersebut dikonfirmasi seiring dengan pengumuman bahwa seri Reno 11 akan menawarkan pengisian daya 67W, sesangkan model Pro mendukung pengisian daya 80W.
OPPO menjanjikan bahwa Reno 11 dan 11 pro mampu mengisi daya pada suhu rendah -20 derajat Celcius.
Untuk performanya sendiri seri Reno 11 akan berjalan pada sistem operasu Android 14 berbasis ColorOS14.
Versi baru ColorOS 14 yang akan diterapkan pada produk OPPO ini nantinya akan menghadirkan dukungan untuk smart cross Pantanal-sistem akhir, AndesGPT, dan platform superkomputer ColorOS.
Di sisi lain, terkait penyimpanannya, OPPO Reno 11 akan mendukung kompresi memory lossless sehingga memungkinkan para pengguna menghemat ruang hingga 45 GB.
Untuk dapur pacu HP Reno 11 akan didukung oleh Dimensity 8200. Sementara itu, untuk versi Pro akan mengusung chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1.
Adapun pihak OPPO untuk seri terbaru ini kabarnya tidak akan mengeluarkan versi Pro Plus.
Lantas, apakah Anda sudah tidak sabar menantikan perilisannya? (*)