INDONESIATREN.COM - Gelaran BRI Liga 1 musim 2023/2024 pekan ke 23 akan mempertemukan Persik Kediri vs PSM Makassar.
Laga Persik Kediri vs PSM Makassar akan berlangsung di Stadion Brawijaya sekaligus kandang dari Macan Putih pada Senin, 18 Desember 2023 pukul 15.00 WIB.
Namun, kabar buruk datang dari skuad Persik Kediri yang dikabarkan akan bermain dengan menurunkan skuad terbaiknya saat melawan PSM Makassar.
Skuad dengan julukan Macan Putih itu dikabarkan main tanpa kedua benteng pertahanan utamanya, yaitu Aderson dan Hamra Hehanusa.
Baca juga: Beckham Putra Akui Gol Pertama Persik Kediri Bikin Mental Pemain Persib Anjlok
Aderson diharuskan untuk absen dikarenakan terkena akumulasi kartu, sedangkan Hamra Hehanusa sedang mengalami cedera.
Alhasil, Persik Kediri hanya menurunkan bek pelapis saat berhadapan dengan PSM Makassar sore nanti.
Hal tersebut tentu menjadi keuntungan dari tuan rumah, PSM Makassar untuk mencuri 3 poin saat bertandang ke kandang Persik Kediri.
Dengan absennya kedua bek utama dari Persik Kediri dapat dimanfaatkan bagi pemain PSM Makassar.
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares diprediksi masih mempercayai duet lini depan antata Adilson Silva dan Victor Mansaray.
Yang dimana keduanya sempat absen pada laga melawan Sabah FC di AFC Cup, dan diprediksi pada lawan melawan Persik Kediri nanti keduanya dalam kondisi fit.
Prediksi Susunan Pemain
Persik Kediri
Dikri Yusron, Ahmad Agung, Simen Lyngbo, Yusuf Meliana, Nuri Fasya, Rohid Chand, Bayu Otto, Renan Silva, Ze Valente, Supriadi, Flavio Silva
Formasi: 4-3-3
Pelatih: Marcelo Rospide
PSM Makassar
Ardiansyah, Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safruddin Tahar, Akbar Tanjung, M Arfan, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri, Dzaky Asraf, Victor Mansaray, Adilson Silva
Formasi: 3-5-2
Pelatih: Bernardo Tavares
Head to Head Persik Kediri vs PSM Makassar
Baca juga: Siapkan Anggaran Rp8 Miliar, Pemkot Makassar Berantas Kemiskinan Ekstrem dengan Target Nol Persen
03 Agustus 2023: PSM Makassar vs Persik Kediri 1-2
24 Juni 2023: Persik Kediri vs PSM Makassar 1-1
19 Ferbruari 2023: PSM Makassar vs Persik Kediri 2-1
02 September 2022: Persik Kediri vs PSM Makassar 0-0
19 Juni 2022: PSM Makassar vs Persik Kediri 0-0