INDONESIATREN.COM - Baru-baru ini Aaliyah Massaid menyatakan dukungannya untuk sang kekasih, Thariq Halilintar yang saat ini mencalonkan diri sebagai anggota legislatif untuk daerah Bogor, Jawa Barat.
Momen dukungan tersebut disampaikan oleh Aaliyah Massaid ketika sedang melakukan siarang langsung diTikTok pribadinya.
Awalnya, teman Aaliyah Massaid bertanya siapa calon pejabat yang didukungnya.
Kemudian Aaliyah menyebut daftar nomor Thariq Halilintar.
Baca juga: Pesan Prabowo kepada Para Pendukungnya: Hati-hati! Periksa Surat Suara dan Awasi Semua Petugas
"Aku dukung nmor lima," ujar Aaliyah Massaid yang dikutip dari unggahan akun TikTok @jane020904.
Pernyataan yang dilontarkan Aaliyah pun membuat para penggemarnya senang.
"Dukung nomor 5, ada lawan nggak? Thariq wanita lo mantap abis. Aaa masya Allah," tulis keterangan di video tersebut.
Seperti diketahui, Thariq Halilintar mencalonkan dirinya sebagai caleg DPRD Dapil IV untuk wilayah Bogor terdiri dari Kecamatan Rumpin, Pamijahan, Dramaga, Ciomas, Cibungbulang, dan Ciampea.
Baca juga: Resmi Tinggalkan Liverpool Akhir Musim Ini, Berikut Koleksi Trofi Jurgen Klopp saat Tangani The Reds
Thariq Halalintar mencalonkan diri sebagai calep dengan diusung oleh Partai PDIP.
Sementara itu, tak sedikit netizen yang mempertanyakan riwayat pendidikan adik Atta Halilintar itu.
Sebab, Thariq sekolah dengan menggunakan metode pendidikan setingkat SMP dan homeschooling plus.
Banyak netizen yang menilai riwayat pendidikan Thariq dirasa kurang mumpuni sebagai perwakilan rakyat. (*)